Enam Relawan dari Perancis dan Swedia Bantu Penghijauan Mangrove di Bali
Enam relawan dari Perancis dan Swedia membantu ProFauna melakukan penghijauan hutan mangrove di kawasan Yeh Buah, Kabupaten Jembrana, Bali. Dalam kegiatan yang dilakukan di awal Juli 2013 itu ProFauna juga dibantu oleh kelompok pecinta alam Sispala dari SMP 1 Mendoyo yang dengan penuh semangat melakukan penghijauan. Keenam relawan ProFauna yang semuanya wanita itu adalah Clara David-Mougel, Tifenn Le Goffic, Pauline Vier, Mathilde Bourjac, Malou Pettersson, Line Asp.
Relawan ProFauna itu selama di Bali bukan hanya melakukan penghijauan mangrove, namun juga terlibat dalam program konservasi penyu yang ada di pantai-pantai di Kabupaten Jembrana. Mereka juga terlibat dalam program edukasi- ke sekolah-sekolah yang ada di dekat pantai. Juru kampanye ProFauna Bayu Sandi mengatakan, "ProFauna mengucapkan terima kasih kepada relawan dan supporter ProFauna yang mendukung program kelautan ProFauna di Bali, ini sebuah hal yang sangat positif karena ada partisipasi aktif dari masyarakat".