Songa Adventure dan ProFauna Kerjasama Program Edukasi Konservasi Alam di Probolinggo

Staf Songa Adventure bersama ProFauna

Operator arung jeram ternama di Jawa timur, Songa Adventure, menjalin kerja sama dengan ProFauna Indonesia untuk menjalankan program edukasi konservasi alam di Probolinggo, Jawa timur mulai Februari 2014. Program edukasi itu meliputi pelatihan tentang konservasi alam untuk pemandu rafting, edukasi ke sekolah-sekolah di sekitar base camp Songa di Probolinggo dan juga edukasi konsumen Songa tentang pentingnya menjaga kelestarian alam. Direktur utama Songa Adventure, Didik Hendriyanto mengatakan, "kami ingin menjadi operator rafting yang ramah lingkungan, dan ini kami tunjukan dengan kebijakan internal untuk go geen dan juga mengedukasi staf dan konsumen kami tentang konservasi alam". Didik yang hobby berpetualang itu menambahkan, "kami sangat senang bisa bekerja sama dengan ProFauna untuk mewujudkan hal tersebut".

© 2003 - 2024 ProFauna Indonesia

ProFauna Indonesia (Temukan kami di Google+) adalah lembaga independen non profit berjaringan internasional
yang bergerak dibidang perlindungan dan pelestarian satwa liar dan habitatnya.