Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Telkom Sumbang Dana ke PROFAUNA

Lewat acara tahunan bertajuk Urban Village, mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi Universitas Telkom melakukan kegiatan penggalian dana untuk pelestarian fauna. Hasil penggalian dana yang berhasil mengumpulkan uang sebesar Rp 770.000 itu kemudian disumbangkan ke PROFAUNA Indonesia untuk program edukasi.

Urban Village merupakan acara tahunan dari program studi Ilmu Komunikasi, konsentrasi Marketing Communication dari Universitas Telkom yang merupakan tugas besar dua mata kuliah di semester 5, yaitu mata kuliah MPR (Marketing Public Relations) dan Manajemen Penjualan. Urban Village diikuti oleh seluruh mahasiswa semester 5 konsentrasi Marcomm yang setiap kelasnya mewakili satu kota terpencil di Indonesia yang kemudian membuat campaign mengenai kota tersebut.

Salah satu kota yang diangkat pada Urban Village 2016 ini adalah Kota Tanjung Redeb di Kalimantan Timur yang diwakili oleh Kelas Marcomm 03 dengan mengusung campaign kehadiran kuda laut terkecil (Hippocampus Satomiae )di dunia yang terdapat di Pulau Derawan.

Pre-Event 1 Urban Village yang dilaksanakan pada tanggal 28 September 2016 di Situ Techno Bandung menampilkan berbagai merchandise dan games yang terkait dengan kampanye kuda laut. Penjualan merchandise dan kuliner pun selain sebagai penerapan lapangan mata kuliah manajemen penjualan, tetapi juga untuk mengumpulkan donasi bagi penyelamatan fauna

Acara Pre-Event Urban Village dilaksanakan lagi pada tanggal 30 Oktober 2016 di Car Free Day Buah Batu, Bandung dan tanggal 16 November 2016 di Situ Techno Bandung.

Puncak acaranya berlangsung pada tanggal 19 November 2016 dengan pertunjukan tarian kontemporer yang menceritakan perjuangan kelas Marcomm 03 berkampanye untuk menyelamatkan fauna di Indonesia.

Terima kasih untuk mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Telkom atas kepedulian dan donasinya!

Kalian juga bisa donasi ke PROFAUNA dengan memilih program yang mau kalian sumbang, silahkan cek di link ini: Donasi ke PROFAUNA

© 2003 - 2024 ProFauna Indonesia

ProFauna Indonesia (Temukan kami di Google+) adalah lembaga independen non profit berjaringan internasional
yang bergerak dibidang perlindungan dan pelestarian satwa liar dan habitatnya.